Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-821 (Softcopy KA-820) MAK KA-478
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi niat menggunakan kembali aplikasi mobile berbasis informasi: studi kasus aplikasi ABC pada PT.XYZ
Author Nurlina Setyawan;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2016
Subject Factor Analysis
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-821 (Softcopy KA-820) MAK KA-478 Indonesia TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 43326
Pesatnya pertumbuhan dan perkembangan teknologi perangkat bergerak dapat berdampak pada perubahan lingkungan masyarakat yang semakin beragam baik bagi individu maupun organisasi untuk mendukung aktivitas sehari-hari. Perkembangan teknologi perangkat bergerak juga berdampak pada peningkatan jumlah aplikasi dan pengguna serta memberikan peluang bisnis bagi perusahaan untuk menuai keuntungan dari penggunaan aplikasi mobile. Salah satunya, PT. XYZ, perusahaan yang bergerak di bidang riset dan pengembangan teknologi, telah mengembangkan aplikasi islami yaitu aplikasi mobile ABC. Namun, dalam perkembangannya terdapat beberapa permasalahan antara lain target jumlah pengguna yang belum tercapai, jumlah pengguna yang melakukan uninstall aplikasi meningkat, jumlah pengguna yang merekomendasikan informasi masih rendah, dan jumlah pengguna aktif yang masih rendah. Sehingga, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perspektif teknologi dan pengalaman penggunaan terhadap niat menggunakan kembali dan merekomendasikan aplikasi. Dimensi perspektif teknologi terdiri dari system quality dan information quality. Sedangkan dimensi pengalaman pengguna terdiri dari perceived usefulness dan perceived enjoyment. Data penelitian ini dikumpulkan secara online sejak tanggal 8 November 2015 hingga 12 Desember 2015. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan partial least squares (PLS-SEM) terhadap 176 responden yang pernah menggunakan aplikasi mobile ABC. Penelitian ini menyimpulkan bahwa faktor perspektif teknologi dan pengalaman pengguna memberikan pengaruh positif yang signifikan terhadap niat menggunakan kembali dan niat merekomendasikan aplikasi mobile berbasis informasi. Sehingga faktor-faktor yang berpengaruh antara lain system quality, information quality, perceived usefulness, perceived enjoyment, confirmation, dan satisfaction. Faktor information quality merupakan dimensi perspektif teknologi yang memiliki pengaruh paling signifikan terhadap pengalaman pengguna. Sedangkan variabel dimensi pengalaman pengguna yang memberi pengaruh positif paling signifikan terhadap satisfaction adalah perceived usefulness, yang kemudian memberi pengaruh positif terhadap continuance usage intention dan intention to recommend.