Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-1165 (Softcopy T-874) Source Code T-266
Collection Type Tesis
Title Segmentasi kata menggunakan algoritma berbasiskan kamus dan SVM dan CRF pada aksara jawa
Author Dipta Tanya;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer UI, 2017
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-1165 (Softcopy T-874) Source Code T-266 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 44343
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Dipta Tanaya Program Studi : Magister Ilmu Komputer Judul : Segmentasi Kata Menggunakan Algoritma Berbasiskan Kamus dan Berbasiskan SVM dan CRF pada Aksara Jawa Segmentasi kata adalah langkah awal untuk pemrosesan bahasa yang tidak menggunakan karakter Latin dalam penulisannya, contohnya aksara Jawa. Secara umum, terdapat dua pendekatan, yaitu berbasiskan kamus dan berbasiskan pembelajaran mesin. Penelitian segmentasi aksara Jawa sebelumnya yang menggunakan pendekatan berbasiskan kamus masih memiliki kekurangan, seperti kegagalan segmentasi kata serapan dan kata berimbuhan. Dalam penelitian ini, diusulkan metode segmentasi kata dengan menggunakan algoritma berbasiskan pembelajaran mesin. Terdapat dua algoritma yang diusulkan, yaitu Conditional Random Field (CRF) dan Support Vector Machine (SVM). Kedua algoritma tersebut dikombinasikan dengan algoritma berbasiskan kamus yang telah dirancang pada penelitian sebelumnya. Hasil eksperimen menunjukkan akurasi terbaik diperoleh dari eksperimen menggunakan algoritma kombinasi berbasiskan kamus dan CRF, yaitu sebesar 94,44%. Kata Kunci: Segmentasi kata, aksara Jawa