Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1689 (Softcopy SK-1171) Source Code SK-677
Collection Type Skripsi
Title Teknologi Penyusun Antarmuka Pengguna Aplikasi Berbasis React Secara Otomatis pada Precise Requirement Changes Integrated System (PRICES)
Author Affan Dhia Ardhiva;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universias Indonesia, 2019
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1689 (Softcopy SK-1171) Source Code SK-677 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 46659
ABSTRAK Nama : Affan Dhia Ardhiva Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Teknologi Penyusun Antarmuka Pengguna Aplikasi Berbasis React Secara Otomatis pada Precise Requirement Changes Integrated System (PRICES) Software Product Line Engineering (SPLE) mengurangi permasalahan pekerjaan repetitif dalam Software Development Life Cycle dengan menentukan commonality dan variability fitur dalam produk. Precise Requirement Changes Integrated System (PRICES) adalah sebuah tool atau alat yang mengimplementasi SPLE. PRICES memproduksi sebuah aplikasi web yang didukung oleh Progressive Web App (PWA) dari fitur-fitur yang dipilih. User Interface (UI) atau antarmuka pengguna dari aplikasi web dibuat berdasarkan dari kombinasi fitur-fitur terpilih. Daripada membuat kode untuk UI setiap kali terjadi perubahan pada kombinasi, PRICES mengotomatiskan proses untuk menghasilkan UI tersebut. Menghasilkan UI secara otomatis merupakan hal yang sulit karena UI generator dalam PRICES tidak memiliki informasi tentang susunan komponen UI untuk kombinasi fitur-fitur terpilih. Membuat model UI dari kombinasi fitur-fitur terpilih membantu UI generator untuk mengetahui susunan komponen UI. Interaction Flow Modeling Language (IFML) digunakan dalam PRICES untuk membuat model UI. Model UI tersebut akan diolah oleh UI generator untuk memproduksi UI dari aplikasi web secara otomatis. Riset ini berfokus pada pengembangan modul untuk menyusun PWA berbasis React untuk UI generator yang telah dikembangkan meliputi pendefinisian aturan transformasi dan implementasi kode dari IFML menjadi React. Peningkatan modul tersebut dibutuhkan untuk dapat memproses lebih banyak notasi IFML dan memberikan styling pada web yang dihasilkan. Kata Kunci: Software Development Line Engineering, Interaction Flow Modeling Language, Progressive Web App, User Interface, React