Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1737 (Softcopy SK-1219) Source Code SK-700
Collection Type Skripsi
Title Perancangan dan analisis fitur anotasi studi kasus sistem pendekteksi plagiatrisme platipus
Author Faridah Nur Suci Amirrahmandani;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universias Indonesia, 2019
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1737 (Softcopy SK-1219) Source Code SK-700 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 46720
ABSTRAK Nama : Faridah Nur Suci Amirahmandani Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Perancangan dan Analisis Fitur Anotasi Studi Kasus Sistem Pendeteksi Plagiarisme PLATIPUS Fitur anotasi merupakan salah satu fitur dalam sistem pendeteksi plagiarisme yang memiliki kebutuhan bisnis cukup tinggi yang belum dimiliki oleh sistem pendeteksi plagiarisme PLATIPUS. Untuk membangun fitur tersebut, dilakukan analisis terhadap skema database dan alur pemrosesan data dengan mempertimbangkan apa saja yang telah dimiliki oleh PLATIPUS sebelumnya. Hasil dari analisis tersebut didapatkan bahwa hasil proses pengecekan plagiarisme berupa overlap n-gram dapat digunakan sebagai modal untuk mendukung fitur anotasi. Wujudnya adalah dengan mengubah konsep lama PLATIPUS yang semula document-oriented menjadi overlap n-gram-oriented. Overlap ngram yang telah di-hash disimpan sebagai primary key atas seluruh atribut tambahan lainnya seperti ID dokumen, letak halaman dan full text halaman dari overlap ngram berada, serta time series. Mekanisme anotasi dilakukan atas berkas yang spesifik pada halaman tertentu dari full text yang dirujuk berdasarkan primary key overlap n-gram yang telah disimpan dari proses sebelumnya. Melalui penelitian ini, potential enhancement lainnya juga dapat dihasilkan, yakni penyelesaian time series problem dan modal pemanfaatan post-processed-corpus. Kata Kunci: anotasi, PLATIPUS, overlap n-gram, alur pemrosesan data, skema database