Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-1270 (Softcopi KA-1268) MAK KA-921
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Analisis critical success factor (csf) proyek teknologi informasi di perbankan: studi kasus bank Rakyat Indonesia
Author Apiladosi Priambodo;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2019
Subject Information Technology Project
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-1270 (Softcopi KA-1268) MAK KA-921 Ind TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 46796
ABSTRAK

. Bank Rakyat Indonesia (BRI) adalah salah satu perusahaan yang memanfaatkan teknologi informasi baik dalam mendukung proses bisnis perusahaan maupun dalam memberikan keunggulan kompetitif dengan pesaing. Pemanfaatan tersebut terbukti pada banyaknya proyek TI yang telah dijalankan mulai tahun 2014. Meskipun sudah dari 2014 BRI menjalankan proyek TI, tetapi dalam praktiknya masih banyak proyek TI yang mengalami keterlambatan dalam memenuhi target untuk live. Terdapat berbagai macam kriteria kesuksesan proyek, salah satunya adalah project triple constraint. Dalam project triple constraint dijelaskan bahwa proyek sukses adalah proyek yang memenuhi time, budget, dan scope. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui critical success factor (CSF) yang memengaruhi keberhasilan proyek TI di perbankan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, CSF tersebut antara lain penguasaan proyek oleh user sebagai subject matter expert (SME), environment pengembangan, komunikasi antar bagian, dukungan manajemen, kemampuan project manager, kompleksitas proyek, komitmen tim proyek, hubungan yang baik dengan pihak ketiga, pengalaman pengembang, dan serta pengawasan dan pengendalian proyek. Dengan mengetahui CSF tersebut, diharapkan dapat menjadi referensi bagi BRI dalam melaksakan proyek TI agar tercapai tujuan yang diinginkan.