Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-3096
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Analisis Market Fit dalam Pembentukan Campaign Marketplace Dekoruma
Author Athifa Michel;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2019
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-3096 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 47139
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Athifa Michel NPM : 1606918143 Program Study : Sistem Informasi Judul Kerja Praktik : Analisis Market Fit dalam Pembentukan Campaign Marketplace Dekoruma Mata kuliah Kerja Praktik adalah salah satu mata kuliah yang wajib diambil oleh seluruh mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer UI. Penulis perlu melaksanakan kerja nyata yang kemudian akan berbagi hasil pembelajaran yang didapat. Penulis melakukan kerja praktiknya di PT Dekoruma Inovasi Lestari (Dekoruma) sebagai Business Analyst Intern di divisi Marketing dalam tim Strategic Alliance & Campaign khususnya pada bagian campaign. Dekoruma merupakan perusahaan startup teknologi multinasional yang berpusat di Jakarta Barat dan memiliki misi untuk menjadi e-commerce home & living nomor 1 se-Asia Tenggara. Dekoruma memiliki beberapa bisnis unit yang menjadi fokus utama perusahaan. Penulis memiliki tugas utama bertanggung jawab untuk menganalisis, merencanakan, serta mengimplementasi campaign rutin yang selalu diadakan oleh Dekoruma setiap minggunya. Analisis yang dilakukan perlu disesuaikan dengan market fit yang ditargetkan oleh Dekoruma. Proses magang yang dilakukan oleh penulis terjadi selama 12 minggu yang dimulai pada 10 Juni 2019 sampai 30 Agustus 2019. Laporan ini merupakan dokumentasi dari proses pelaksanaan magang dari pencarian posisi magang hingga lesson learned yang dapat diambil oleh penulis serta pembaca laporan ini. Kata kunci: Kerja Praktik, Dekoruma, Strategic Alliance & Campaign, Market Fit, Business Analyst, Campaign