Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0393 (Softcopy T-0027)
Collection Type Tesis
Title Efektivitas Distance Learnign berbasis internet: kasus PT TELKOM Tbk
Author Sunarini;
Publisher Jakarta : Pascasarjana MTI FASILKOM -UI: 2003
Subject Distance Learning Network
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0393 (Softcopy T-0027) 03/10109 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 7083
ABSTRAK Era globalisasi yang menyentuh hampir seluruh aspek kehidupan, juga menuntut kegiatan bisnis untuk mengikuti arus global yang terjadi mengingat persaingan menjadi semakin ketat. Salah satu aspek yang dapat memberikan kontribusi dalam menghadapi persaingan bisnis adalah tersedianya Sumber Daya Manusia sebagai pelaku bisnis yang memenuhi standar kopetensi sesuai dengan jenis dan jabatan yang ada. Pendidikan dan Pelatihan merupakan salah satu upaya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia. Metode pembelajaran secara online berbasis internet merupakan metode belajar hasil olah teknologi yang dipandang mampu mengantisipasi ketidakefektifan dan ketidakefisiensian pada proses peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia. Metode pembelajaran ini masih dalam kategori Distance Learning. Distance Learning berbasis internet yang merupakan metode pembelajaran yang dipandang baru, penting kiranya dilakukan penelitian untuk mengetahui efektivitas dan efisiensinya. Penelitian yang dilakukan saat ini adalah penelitian mengenai pelaksanaan PT. Telkom Tbk. dipilih sebagai tempat riset karena mempunyai jumlah pegawai yang besar dan tersebar diberbagai wilayah kerjanya dan sedang mencoba menerapkan metode pembelajaran online berbasis internet pada diklat E-Commerce sebagai pengembangan metode pembelajaran diklat sebelumnya (klasikal) sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya pegawainya. Penelitian Distance Learning berbasis internet yang telah dilakukan PT. Telkom Tbk. dengan tujuan untuk mengetahui efektivitas dari metode tersebut. Metode penelitian yang digunakan dipilih metode survey yang secara metodologis dipandang sesuai dengan tujuan penelitian. Data yang dihimpun meliputi data kualitatif mengenai persepsi alumni diklat E-Commerce kelas online dan data kuantitatif hasil pretest dan posttest peserta diklat E-Commerce kelas klasikal dan kelas online. Penarikan sample dilakukan secara non probabilitas sampling. Hasil penelitian ditinjau dari perbandingan nilai hasil antara model pembelajaran klasikal dan metode pembelajaran online menunjukkan tidak adanya perbedaan yang nyata. Hal ini dimungkinkan karena berbagai hal antara lain : seluruh aktivitas pada kelas klasikal ternyata dapat diadopsi kedalam kelas online yang berbasis internet, dengan kelas online ketidakhadiran guru dan teman belajar secara fisik tidak menyebabkan peserta merasa terisolasi dalam arti peserta tetap merasakan berada pada komunitas kelas. Namun demikian untuk mengetahui tingkat efisiensi dari pelaksanaan Distance Learning berbasis internet kiranya perlu dilakukan penelitian lebih lanjut. xii + 103 halaman; 9 gambar; 7 tabel; 6 lampiran Daftar Acuan : 26 (1982 – 2002)