Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-0640 (Softkopi KP-202) (SCKP-97)
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Pengembangan sistem informasi administrasi kunjungan pasien dan apotek Pusat Kesehatan Mahasiswa UI
Author Adityo Ananta K.;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2005
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-0640 (Softkopi KP-202) (SCKP-97) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 8950
Pusat Kesehatan Mahasiswa Universitas Indonesia (PKM UI) bertujuan membantu meningkatkan kesehatan, kesejahteraan fisik dan psikis mahasiswa Universitas Indonesia dalam rangka menunjang kelancaran pendidikan di Universitas Indonesia. PKM UI lebih mengutamakan tindakan Promosi dan Preventif kesehatan daripada tindakan yang sifatnya kuratif (penyembuhan medik). Saat ini, PKM UI belum memiliki sistem informasi yang mendukung pencatatan dan penyimpanan data yang baik serta belum mendukung pembuatan laporan yang cepat. Kerja Praktek ini bertujuan untuk mengembangkan suatu sistem informasi yang dapat membantu PKM UI dalam melakukan pencatatan dan pengelolaan data administrasi kunjungan pasien dan keuangan apotek dengan lebih baik serta pembuatan laporan yang cepat. Dokumen ini merupakan laporan kerja praktek penulis di PKM UI. Metodologi yang digunakan dalam pengembangan sistem innformasi ini adalah metodologi System Development Life Cycle (SDLC). Tahapan yang dilakukan dalam kerja praktek ini hanya tahapan perencanaan, analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, serta pengujian sistem. Tahapan pemeliharaan sistem tidak dilakukan karena keterbatasan waktu. Pada kerja praktek yang dilakukan selama kurang lebih 16 minggu, penulis telah berhasil mengembangkan sebuah Sistem Informasi Administrasi Kunjungan Pasien dan Apotek untuk PKM UI yang diharapkan dapat membantu dalam proses pencatatan dan pengelolaan data serta pembuatan laporannya. Hasil dari kerja praktek ini adalah sebuah sistem berbasis web yang diharapkan dapat mempermudah pihak PKM UI dalam mengelola data.