Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-425 (Softcopy KA-424) MAK KA-085
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Perancangan knowledge management system pada komite clinical pathway : studi kasus Siloam Hospitals lippo village
Author Budi Matuwi W.;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2013
Subject Knowledge Management System.
Location FASILKOM-UI-MTI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-425 (Softcopy KA-424) MAK KA-085 Indonesia TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 40955
ABSTRAK

Semakin tingginya tuntutan pasien akan kualitas pelayanan rumah sakit maka akan menuntut sebuah rumah sakit melakukan berbagai upaya agar dapat memberikan pelayanan yang optimal baik dari segi biaya maupun waktu. Clinical pathways saat ini sudah digunakan sebagai alat untuk meningkatkan kualitas pelayanan karena dapat menjadi sebuah panduan bersama dari berbagai profesi yang ada di rumah sakit dalam menangani pasien. Karena terdiri dari berbagai profesi kesehatan maka penggunaan clinical pathway perlu didukung adanya integrasi knowledge sehingga memudahkan dalam melakukan sharing dan integrasi agar didapatkan clinical pathway yang sesuai dengan kebutuhan. Oleh karena itu knowledge management ini menjadi penting bagi komite clinical pathway dalam mendukung proses pembuatan, penerapan dan evaluasi di Siloam Hospitals Lippo Village sehingga clinical pathway yang baik akan menjadi sebuah competitive advantage bagi Siloam Hospitals Lippo Village. Penelitian ini dilakukan dalam upaya membuat sebuah design knowledge management system yang sesuai dengan strategi Siloam Hospitals Lippo Village dengan melakukan analisis eksternal dan internal. Dari data eksternal dan internal kemudian dilakukan analisis SWOT, PEST, Five Force Model dan analisis dengan metodology SSM. Dari requirement yang didapat dari analisis SSM di tambah dengan strategi knowledge management dari analisis SWOT maka disusunlah design Knowledge management system. Dari design yang telah dirumuskan kemudian disusun prototype-nya. Design knowledge management pada clinical pathway yang dihasilkan pada penelitian terdiri dari modul email, diskusi, percakapan elektronik, informasi evaluasi clinical pathway, edukasi pasien, sosialisasi kebijakan, sharing knowledge, e-document, informasi penilaian anggota, pencarian, e-book, artikel pengetahuan medis, feedback pasien, agenda training, training/edukasi, informasi insident report sebelumnya dan reaksi obat yang tidak diharapkan.