Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-1717 (Softcopy KA-1708) MAK KA-1354
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Strategi Transformasi Digital pada Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Industri Kemasan: Studi Kasus Toko Warsin Jaya
Author Alia Mutia Mayanda;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2023
Subject Digital Transformation
Location FASILKOM-UI-MTI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-1717 (Softcopy KA-1708) MAK KA-1354 Ind TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 51427
ABSTRAK

Nama : Alia Mutia Mayanda Program Studi : Magister Teknologi Informasi Judul : Strategi Transformasi Digital pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Industri Kemasan: Studi Kasus Toko Warsin Jaya Pembimbing : Prof. Ir. Dana Indra Sensuse, M.LIS, Ph.D. Dr. Sofian Lusa, M.Kom.

Karya akhir ini membahas tentang strategi transformasi digital pada UMKM industri kemasan dalam hal ini studi kasus penelitian pada Toko Warsin Jaya. Dalam keadaan bisnis sehari-hari, Toko Warsin Jaya menghadapi beberapa tantangan dalam transaksi online. Tantangan yang paling dirasakan yaitu perang harga yang sangat kompetitif antar competitor dan belum adanya integrasi data penjualan online dan offline di internal Toko Warsin Jaya. Disisi lain, faktor eksternal seperti kehidupan setelah COVID19 dan program pemerintah dalam akselerasi UMKM Indonesia dibidang digital juga mendorong Toko Warsin Jaya untuk melakukan transformasi digital. Hal ini menyebabkan Toko Warsin Jaya perlu membuat suatu inovasi produk digital untuk menarik minat pembeli, tidak hanya dari produk utama namun juga dari segi pelayanan dan pengalaman berbelanja konsumen. Oleh karena itu, Toko Warsin Jaya membutuhkan strategi dalam prosesnya bertransformasi digital. Dalam perumusan strategi transformasi digital, penelitian ini menggunakan kerangka kerja Digital Leadership oleh Sunil Gupta yang memiliki empat tahapan secara adaptif dan fleksibel. Penelitian ini juga menganalisis kondisi internal dan eksternal perusahaan, dan analisis kondisi ideal transformasi digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan menghasilkan analisis deskriptif untuk penjelasannya. Penelitian ini menghasilkan 17 rekomendasi strategi transformasi digital yang dapat diterapkan oleh Toko Warsin Jaya. Tujuh belas strategi yang dihasilkan ini sudah divalidasi oleh empat orang pakar dibidang digitalisasi dan dapat diimplementasikan secara bertahap pada Toko Warsin Jaya.