Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1532 (Sofcopy SK-1014)
Collection Type Skripsi
Title Assessment Smart Government Menggunakan Scottish Smart City Maturity Model: Studi Kasus Kota Depok
Author Muhammad Akmal Juniawan;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer, 2017
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1532 (Sofcopy SK-1014) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 44969
ABSTRAK Nama : Muhammad Akmal Juniawan Program Studi : Sistem Informasi Judul : Assessment Smart Government Menggunakan Scottish Smart City Maturity Model: Studi Kasus Kota Depok Dewasa ini, kota-kota di dunia sedang giat dalam mengembangkan dan menerapkan smart city untuk menyelesaikan permasalahan dan memajukan kotanya melalui pemanfaatan TIK. Dalam pengembangan smart city, terdapat framework smart city yang menjadi acuan dalam menentukan konsep dan arah penerapan smart city sehingga diperlukan assessment untuk mengidentifikasi dan mengukur kondisi terkini agar dapat memetakan kapabilitas dari kota. Termasuk juga Kota Depok yang merupakan salah satu kota di Indonesia sedang merancang smart city. Hal ini sesuai dengan instruksi dari pemerintah pusat untuk semua pemerintah daerah. Untuk mewujudkan smart city tersebut, Kota Depok sedang fokus untuk membenahi internal pemerintahnya dengan mengetahui kondisi terkini dan mengidentifikasi kapabilitasnya dalam penyelenggaraan pemerintahan dengan pemanfaatan TIK. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis tingkat kematangan Kota Depok dalam mengembangkan smart government. Penelitian ini mengadopsi Scottish Smart City Maturity Model dengan pendekatan kualitatif meliputi wawancara, observasi, dan studi literatur. Dalam penelitian ini dilakukan juga perhitungan bobot untuk menentukan tingkat kepentingan dimensi smart government menggunakan metode pembobotan entropy. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pemerintah Kota Depok dalam menentukan prioritas terhadap aspek yang perlu ditangani terlebih dahulu. Berdasarkan hasil assessment, tingkat kematangan smart government Kota Depok berada pada tingkat 1 (satu) atau Ad-hoc yang menunjukkan bahwa Kota Depok masih fokus pada pengembangan dan penerapan teknologi informasi dan komunikasi dan peningkatan penggunaan data pada layanan. Kata Kunci: Smart Government, Smart City, Depok, TIK, Tingkat Kematangan, Entropy