Call Number | KP-3551 |
Collection Type | Kerja Praktek (KP) |
Title | Penghilangan Cahaya Refleksi dan Pengembangan Deep Learning Classification Model dengan Basis ResNext untuk Mendeteksi Kanker Serviks Menggunakan Foto Hasil Pemeriksaan IVA di CERVICAM IMERI FK UI |
Author | Nathasya Eliora K.; |
Publisher | Depok : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2021 |
Subject | |
Location | FASILKOM-UI; |
Nomor Panggil | ID Koleksi | Status |
---|---|---|
KP-3551 | TERSEDIA |
ABSTRAK Nama : Nathasya Eliora Kristianti NPM : 1706979404 Program Studi : Ilmu Komputer Judul Kerja Praktik : Penghilangan Cahaya Refleksi dan Pengembangan Deep Learning Classification Model dengan Basis ResNext untuk Mendeteksi Kanker Serviks Menggunakan Foto Hasil Pemeriksaan IVA di CERVICAM IMERI FK UI Laporan ini memaparkan kegiatan kerja praktik yang dilakukan selama delapan minggu di IMERI FK UI sebagai machine learning engineer. Proyek yang ditangani adalah CERVICAM, pengembangan mobile app berbasis machine learning untuk melakukan screening kanker serviks dengan menggunakan hasil tes IVA. Dalam kerja praktik ini, terdapat tiga tugas utama yang menjadi tanggung jawab penulis. Pekerjaan pertama adalah penghilangan cahaya refleksi pada gambar untuk mengeliminasi gangguan pada data yang akan digunakan untuk training model. Pekerjaan kedua adalah perancangan rencana eksplorasi model untuk mendapatkan hasil terbaik. Pekerjaan ketiga melanjutkan pekerjaan sebelumnya, yaitu menganalisis performa model dengan basis ResNext. Dalam pelaksanaan kerja praktik, penulis mendapatkan banyak pelajaran baik dari sisi teknis dan non teknis. Pekerjaan pada kerja praktik ini memiliki relevansi dengan mata kuliah Sistem Cerdas, Pemrograman Mesin, dan Pengolahan Citra. Kata kunci: image processing, deep learning, image classification, cervical cancer screening, Visual Inspection with Acetic Acid (VIA)