Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-998 (Softkopi KP-562) SCKp-tidak ada
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Pengembangan sistem automated teller machine pro monitoring for financial (ATMPRO) pada Bank Panin di PT IBM Indonesia
Author Ishara Yusdian Arief;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2009
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-998 (Softkopi KP-562) SCKp-tidak ada TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 28347
ABSTRAK

Pada laporan kerja praktik ini, penulis akan menjelaskan pelaksanaan kerja pratik yang telah penulis kerjakan selama kurang lebih dua belas minggu. Kerja praktik dimulai pada tanggal 1 Juni 2009 dan selesai pada tanggal 21 Agustus 2009. Lokasi pengerjaan kerja praktik bertempat di PT IBM Indonesia dengan proyek yang dikerjakan adalah proyek untuk klien Bank Panin. Dalam kerjasamanya dengan Bank Panin, PT IBM Indonesia berperan dalam membuat suatu aplikasi perangkat lunak berbasis web yang dapat melakukan monitoring terhadap transaksi-transaksi financial pada ATM-ATM yang dimiliki oleh Bank Panin. Aplikasi ini harus dapat melakukan 3 fungsi utama, yaitu melakukan pengukuran performance dari transaksi financial yang dilakukan pada mesin ATM, memprediksi pola trending dari transaksi financial yang dilakukan melalui mesin ATM, dan mengetahui komposisi transaksi dan jenis transaksi yang dilakukan melalui mesin ATM. Aplikasi perangkat lunak ini disebut Automated Teller Machine (ATM) Pro Monitoring for Financials (ATMPro). Pengembangan aplikasi ATMPro inilah yang menjadi topik kerja praktik penulis di PT IBM Indonesia. Pada akhir masa kerja praktik, aplikasi ATMPro belum berfungsi secara utuh, sebab masih terdapat beberapa modul yang belum selesai maupun yang sedang direvisi, dan modul ini bukan menjadi bagian yang dikerjakan penulis. Meskipun aplikasi ATMPro ini belum berfungsi secara utuh, aplikasi ini sudah mampu mendukung fitur-fitur utama yang diharapkan seperti yang disebutkan sebelumnya. Untuk tahap selanjutnya, modul-modul yang belum selesai maupun yang sedang direvisi akan dikembangkan oleh tim pengembang PT IBM Indonesia yang terlibat dalam proyek ini.