Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-2155 (Softcopy KP-1717)
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Pengembangan Sales Reporting Information System Di PT Solusi Media Semesta
Author Raisiffah Kunthi;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indoensia, 2015
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-2155 (Softcopy KP-1717) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 43147
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Raisiffah Kunthi Program Studi : Sistem Informasi Judul : Pengembangan Sales Reporting Information System di PT Solusi Media Semesta Kerja praktik adalah salah satu mata kuliah wajib Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa dengan terlibat langsung di dunia kerja. Penulis melangsungkan kerja praktik di PT Solusi Media Semesta. Perusahaan ini bergerak pada bidang penjualan infrastruktur TI dan penyewaan data center. Pelaksanaan kerja praktik dimulai pada tanggal 1 Juli 2015 dan berakhir pada tanggal 28 Agustus 2015. Pada masa tersebut penulis diberikan tanggung jawab untuk mengembangkan sebuah sistem informasi baru yaitu Sales Reporting Information System (SRIS). Aplikasi ini dibuat berbasis web dan digunakan untuk membantu staff Divisi Marketing dalam mengawasi suatu proyek, dan pembuatan laporan penjualan. Beberapa mata kuliah yang sesuai dengan lingkup pekerjaan penulis yaitu Perancangan dan Pemprograman Web, Basis Data, Rekaya Perangkat Lunak, dan Proyek Pengembangan Sistem Informasi. Kendala yang dihadapi penulis saat pengembangan seperti sulitnya bertemu dengan penyelia, requirement yang sering berubah, dan informasi yang terpusat pada penyelia. Selama berlangsungnya kerja praktik, penulis mendapat pengalaman dalam pengembangan web, database, melakukan maintenance data center, dan kemampuan berkomunikasi dan bekerja sama dalam tim. Kata kunci : kerja praktik, PT Solusi Media Semesta, pengembangan web, data center