Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-1002 (Softcopy KA-999) MAK KA-654
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Analisis faktor-faktor yang memengaruhi continuance intention pengguna e-resources di perpustakaan universitas indonesia: studi kasus IEEE xplore digital library
Author Wiwit Ratnasari;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2017
Subject e-resources
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-1002 (Softcopy KA-999) MAK KA-654 Ind TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 45072
ABSTRAK

Di era digital saat ini, informasi disajikan dalam berbagai format dan berbagai media. Perpustakaan sudah seharusnya terus mengembangkan koleksinya agar dapat memenuhi kebutuhan informasi penggunanya. Salah satu upaya yang dilakukan oleh perpustakaan adalah dengan menyediakan electronic resources. Biaya yang cukup besar ketika melanggan electronic resources menjadi perhatian apabila penggunaan tidak optimal. Banyak faktor yang dapat memengaruhi niat pengguna untuk menggunakan kembali layanan yang diberikan perpustakaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji apa saja alasan yang mendasari pengguna untuk kembali menggunakan layanan perpustakaan e-resources IEEE Xplore di Universitas Indonesia. Mahasiswa dan Dosen Universitas Indonesia yang pernah mengakses IEEE Explore merupakan subjek dalam penelitian ini. Penelitian ini menggunakan statistik inferensial dan pendekatan yang digunakan adalah metodologi kuantitatif dengan kuesioner yang diukur dengan skala likert sebagai instrumen penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian applied research yang mengambil studi kasus pada IEEE Xplore Digital Library yang dilanggan oleh Universitas Indonesia. Structural Equation Modeling (SEM) dilakukan untuk menguji hipotesis tentang hubungan antar variabel-variabel yang diamati dan variabel-variabel laten. Pengujian variabel-variabel ini dilakukan untuk memperoleh gambaran komprehensif mengenai keseluruhan model. Sejumlah 115 data responden dianalisa menggunakan prosedur structural equation modeling (SEM) berbasis varian dan menggunakan perangkat lunak SmartPLS (v.3.2.6). Hasil penelitian menunjukkan perceived usefulness dan satisfaction berpengaruh secara signifikan terhadap continuance intention.