Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-0660 (Softkopi KP-224) (SCKP-110)
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Astra management development institute (AMDI) information system phase I
Author Irene;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2005
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-0660 (Softkopi KP-224) (SCKP-110) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 9365
Di balik kesuksesan perusahaan berskala internasional PT Astra International,tbk terdapat sebuah institusi yang berperan dalam mengembangkan profesionalisme manajemen, menyediakan pelatihan bagi para karyawan, dan menyediakan solusi permasalahan manajemen yaitu Astra Management Development Institute yang lebih dikenal dengan sebutan AMDI. Menangani sekian banyak anak perusahaan PT Astra International,tbk yang tersebar di seluruh Indonesia, AMDI memerlukan sebuah sistem informasi yang handal dalam mengelola data-data peserta didik, program-program yang dilaksanakan, dokumentasi proyek-proyek, serta data-data lain yang menunjang seluruh proses bisnis AMDI. AMDI berusaha menyelaraskan perkembangannya dengan memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan profesionalitas dan mutu dalam melayani para customer-nya. Menyadari esensi kebutuhan-kebutuhan di atas, perlu dibangun sebuah sistem informasi yang terintegrasi. Sistem informasi tersebut diharapkan mampu meningkatkan efisiensi dan efektivitas setiap proses bisnis AMDI sehingga kualitas AMDI sebagai institusi pengembangan manajemen dapat ditingkatkan. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, tim pengembang menyadari luasnya cakupan sistem informasi yang perlu dibangun. Oleh karena itu, pembangunan Astra Manajemen Development Institute Information System (AMDI IS) akan dibagi dalam beberapa fase. Laporan ini akan mencakup analisis yang telah dilakukan terhadap AMDI IS dan tahap pengembangan sampai implementasi dari AMDI IS Fase I.