Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-013 (Softcopy KA-013)
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Analisis kematangan manajemen proyek teknologi informasi: studi kasus PT. sigma cipta caraka
Author Ignatius Jati Suseno;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2010
Subject Sigma environmental consultants
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-013 (Softcopy KA-013) Indonesia TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 32684
ABSTRAK

Perbaikan pada tingkat kematangan organisasi manajemen proyek menghasilkan manfaat-manfaat yang signifikan dalam pelaksanaannya, khususnya pada kepuasan konsumen. Namun demikian kematangan manajemen proyek dalam Organisasi-organisasi secara umum masih cukup rendah, akan tetapi semakin tinggi tingkat kematangannya semakin baik pula performa perusahaan dapat terukur di segala area. SIGMA sedang meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap paket layanan produk teknologi informasi dengan nama produk BPR-Satu (Sistem Informasi Perbankan Online), yang diberikan terhadap anggota-anggota baru, dapat terlihat dari hasil survei kepuasan pelanggan yang pertama di tahun 2009 bahwa kepuasan pelanggan dalam layanan BPR-Satu rendah. Di dalam penelitian ini diangkat permasalahan ”Berapakah tingkat kematangan manajemen proyek implementasi BPR-Satu yang diharapkan guna memenuhi kepuasan pelanggan?”. Ruang lingkup dalam penelitian ini mengukur tingkat kematangan manajemen proyek implementasi BPR-Satu yang telah dilakukan, dengan menggunakan metode pengukuran kematangan manajemen proyek terhadap 9 (sembilan) area pengetahuan PMBOK. Melakukan analisis kematangan manajemen proyek implementasi BPR-Satu dengan alat bantu analisis kematangan dari PMBOK dan merekomendasikan perbaikan tingkat kematangan manajemen proyek implementasi agar sesuai dengan tujuan bisnis SIGMA, dan untuk dapat meningkatkan kepuasan pelanggan pada pelaksanaan proyek implementasi BPR-Satu di masa mendatang. Penelitian ini menggunakan pendekatan analisis kualitatif yang diawali dengan observasi pada organisasi untuk merumuskan permasalahan, melakukan studi literatur, pengumpulan data melalui wawancara, dan mengobservasi dokumen dalam manajemen proyek, sehingga didapatkan tingkat kematangan manajemen proyek BPR-Satu saat ini. Hasil analisis kondisi saat ini pada tingkat kematangan manajemen proyek implementasi BPR-Satu digunakan sebagai dasar dalam menghasilkan rekomendasi perbaikan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan BPR-Satu.