Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-0920 (Softcopy SK-401)
Collection Type Skripsi
Title Analisis dampak tangible dan itangible benefit pada implementasi enterprise resource planning (ERP) di perusahaan minyak dan gas bumi studi kasus PT XYZ
Author Aprilia Pratiwi;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2011
Subject Enterprise Resource Planning (ERP)
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-0920 (Softcopy SK-401) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 34198
Skripsi ini membahas implementasi SAP sebagai salah satu produk software ERP yang telah diimplementasi pada perusahaan PT XYZ dimulai dari tahun 2002 sampai tahun 2011. Serta membahas mengenai analisis berkaitan tentang tangible dan intangible benefit yang dirasakan dari implementasi ERP pada perusahaan XYZ berdasarkan definisi dari Chen & Wang (2010). Penulis akan mengkaji faktor-faktor intangible paling berpengaruh dari implementasi ERP yang telah didefinisikan oleh Chen & Wang (2010) yaitu: internal integration, improved information and process, improved customer service. Analisis faktor tangible benefit dari implementasi ERP akan dikaji dari besaran ROI yang didapat oleh perusahaan yang didefinisikan Monk & Wagner (2008). PT XYZ merupakan perusahaan yang bergerak pada sektor energi dengan fokus industri eksplorasi dan produksi migas baik di Indonesia maupun internasional, ketenagalistrikan dan industri hilir. Pihak perusahaan dapat menggunakan hasil penelitian ini untuk mengetahui dampak baik tangible maupun intangible benefit dari implementasi ERP yang telah dilakukan dan dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi dari implementasi ERP sampai saat ini. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus. Adapun hasil dari penelitian ini adalah tiga faktor yang mempengaruhi intangible benefit yang dirasakan oleh perusahaan yaitu internal integration, improved information and process, improved customer service dan payback period yang dihasilkan dari perhitungan ROI untuk mengetahui besaran tangible benefit dari implementasi ERP pada perusahaan.