Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-1150 (Softcopi KA-1143) MAK KA-796
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Penggunaan text mining pada berita daring dan sosial media lapor! Untuk penggalian informasi kedaulatan pangan di indonesia
Author Yosia Rimbo Deantama;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2019
Subject Text Mining, sosial media
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-1150 (Softcopi KA-1143) MAK KA-796 Ind TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 46501
Pangan merupakan hak asasi manusia yang harus senantiasa terpenuhi oleh masyarakat dengan daya beli yang sesuai dan mempunyai kualitas pangan yang tinggi dan aman. Hal tersebut mendorong kedaulatan pangan suatu negara, yang secara mandiri memenuhi kebutuhan pangan masyarakatnya berdasarkan sistem pangan yang adil bagi seluruh masyarakat. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 17 Tahun 2015 yang mewajibkan adanya sistem informasi tentang pangan dan gizi dan teori evolusi e-government 3.0. Oleh karena itu salah satu solusi yang mendukung peraturan tersebut dan pendekatan e-government 3.0 adalah dengan pendekatan text mining. Penelitian ini mengolah data dari LAPOR! dan berita daring mengenai kedaulatan pangan untuk mengekstrak informasi dan menemukan pola-pola yang akan menghasilkan informasi tentang kedaulatan pangan di Indonesia sehingga dapat membantu pengambilan keputusan yang berdasar pada data melalui representasi visualisasi berbasis web. Jenis analisis informasi yang digunakan adalah Klasifikasi Dokumen untuk penyaringan dokumen, Named Entitiy Recognition yang digunakan untuk mengetahui entitas lokasi dan komoditas pangan dari data tekstual, dan Topic Modelling untuk menemukan topik dari sekumpulan teks dokumen berita dan aduan LAPOR!. Algoritma yang dipakai dalam penelitian ini adalah Conditional Random Fields dan Conditional Markov Model untuk implementasi Named Entity Recognition. Latent Dirichlet Allocation dan Non-Negative Matrix Factorization untuk implementasi Topic Modelling. Selain itu Naïve Bayes, Support Vector Machine, dan Logistic Regression digunakan untuk klasifikasi dokumen. Sedangkan pemilihan model ini menggunakan Conditional Random Field dengan nilai F1-score pada entitas lokasi sebesar 83.85 dan entitas komoditas pangan sebesar 90.98 yang digunakan pada data berita daring, pada data aduan LAPOR!, entitas lokasi menggunakan Conditional Markov Model dengan nilai F1-Score sebesar 60.35 dan entitas komoditas pangan sebesar 89.74. Pada klasfikasi dokumen, model Support Vector Machine dengan fitur unigram memiliki nilai presisi sebesar 92.00. Pada Topic Modelling, model Non-Negative Matrix Factorization memiliki nilai coherence yang lebih tinggi daripada Latent Direchlete Allocation pada tiga eksperimen dengan dataset yang berbeda. Di samping itu, dilakukan visualisasi tentang kedaulatan pangan berdasarkan pengolahan data tersebut di atas untuk memudahkan pengambilan kebijakan oleh pimpinan seperti Tim Ahli di Kantor Staf Presiden.