Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-3115
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Perancangan Antarmuka dan Implementasi Aplikasi Mobile EPMPro PT eCEOs Indonesia
Author Rico Putra Pradana;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2019
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-3115 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 47151
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Rico Putra Pradana Program Studi : Sistem Informasi Judul : Perancangan Antarmuka dan Implementasi Aplikasi Mobile EPMPro PT eCEOs Indonesia Untuk memenuhi kewajiban mata kuliah Kerja Praktik (KP), serangkaian kegiatan KP telah terlaksana yang diawali dengan pencarian tempat KP hingga selesainya pelaksanaan KP selama sepuluh minggu terhitung mulai dari tanggal 10 Juni 2019 hingga 16 Agustus 2019. Kerja praktik terlaksana di PT eCEOs Indonesia dengan peran utama sebagai Mobile Application Developer dan peran tambahan sebagai UI/UX Designer untuk proyek pembuatan aplikasi EPMPro, sebuah aplikasi manajemen proyek yang dapat digunakan untuk mendukung pengelolaan proyek baik TI maupun non-TI. Xamarin.Forms dengan framework Prism digunakan dalam pembuatan aplikasi. Pengembangan ini dikerjakan secara tim yang terdiri atas tiga orang mahasiswa termasuk Pelaksana KP serta karyawan perusahaan yang bekerja secara remote. Pelaksana KP berkesempatan mempraktikkan ilmu yang telah didapatkan di perkuliahan serta mendapatkan pengalaman kerja lapangan. Pengalaman yang diperoleh selama pelaksanaan KP membuka pandangan bahwa ternyata hal-hal yang telah dipelajari di perkuliahan masih bersifat dasar. Oleh sebab itu, dibutuhkan inisiatif untuk mengumpulkan pengalaman di luar jam kuliah untuk mempersiapkan diri menghadapi kondisi sesungguhnya di lapangan. Kata kunci: Kerja praktik, perancangan, implementasi, Xamarin.Forms, dan Prism.