Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1864 (Softcopy SK-1346)
Collection Type Skripsi
Title Analisis Faktor yang Memengaruhi Pembelian Impulsif pada Flash Sale di Aplikasi Online Marketplace
Author Saffanah Fausta Lamis;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2021
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1864 (Softcopy SK-1346) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 48801
ABSTRAK Nama : Saffanah Fausta Lamis Program Studi : Sistem Informasi Judul : Analisis Faktor yang Memengaruhi Pembelian Impulsif pada Flash Sale di Aplikasi Online Marketplace Pembimbing : Dr. Putu Wuri Handayani, S.Kom., M.Sc. & Widia Resti Fitriani, S.Kom., M.Kom. Online marketplace menerapkan berbagai bentuk promosi penjualan untuk menarik pembeli di mana salah satunya adalah flash sale. Flash sale merupakan penjualan produk dengan harga lebih murah dalam jumlah dan waktu terbatas. Pembelian impulsif merupakan perilaku pembelian online yang dapat terjadi di mana pembelian dilakukan secara tiba-tiba serta tanpa perencanaan sebelumnya. Flash sale dapat menjadi peluang bagi online marketplace untuk merangsang dilakukannya pembelian impulsif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang memengaruhi pembelian impulsif pada flash sale. Teori Stimulus-Organism-Response (SOR), Competitive Arousal Model, PleasureArousal-Dominance (PAD) serta konsep scarcity digunakan untuk merepresentasikan hubungan faktor-faktor pada flash sale terhadap pembelian impulsif. Penelitian dilakukan dengan 1.093 responden dan analisis menggunakan metode PLS-SEM. Wawancara juga dilakukan untuk mendukung hasil penelitian. Hasil menunjukkan bahwa pembelian impulsif dipengaruhi rangsangan untuk membeli dan perasaan senang. Waktu dan jumlah terbatas memengaruhi rangsangan untuk membeli. Informasi, perasaan terhibur, dan keuntungan ekonomis memengaruhi rangsangan untuk membeli dan perasaan senang. Rangsangan untuk membeli berpengaruh terhadap perasaan senang. Sikap terhadap flash sale dipengaruhi oleh informasi, ketertarikan pada tampilan visual, perasaan terhibur, dan keuntungan ekonomis. Pihak online marketplace dapat memerhatikan keuntungan ekonomis dan pengalaman berbelanja yang menghibur untuk meningkatkan peluang pembelian impulsif pada flash sale. Kata kunci: flash sale, online marketplace, pembelian impulsif, stimulus-organismresponse theory, PLS-SEM