Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0388 (Softcopy T-0024)
Collection Type Tesis
Title Penyusunan rencana strategis sistem informasi berbasis value pada pemerintah daerah studi kasus: Pemerintah daerah khusus ibukota Jakarta
Author Ellensyah Kurniawan,;
Publisher Jakarta: Pascasarjana MTI UI, 2003
Subject Strategic planning--Software
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0388 (Softcopy T-0024) 03/10053 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 7166
Keuntungan dari otonomi daerah adalah setiap daerah dapat mengelola berbagai urusan urusan rumah tangganya secara mandiri dan bebas. Namun sebagai konsekuensinya, setiap daerah melalui pemerintah daerah (Pemda) setempat harus dapat menggali sumber keuangannya sendiri. Salah satu sumber keuangand aerah tersebut adalah pendapatan asli daerah (PAD) yang juga merupakan tolak ukur apakah daerah tersebut dapat mengurus rumah tangganya secara mandiri tanpa adanya dukungan dari pusat. Untuk dapat menggali ppotensi PAD terset, Pemda setempat dituntut untuk meningkatkan pelayanannya terhadap masyarakat dengan memberikan kemudahan-kemudahan bagi masyarakat dalam berinteraksi dengan pemerintah, seperti pelayanan yang cepat, kemudahan pembayaran pajak dan retribusi dan lain-lain. Implementasi e-Government di lingkungan Pemda adalah sebagai salah satu upaya pemda untuk meningkatkan pelayanan yang mereka berikan. Dengan e-Government ini, Pemda memberikan kemudahan bagi masyarakat, kalangan bisnis, antar instansi dalam pemda itu sendiri maupun Pemda lain serta pemerintah pusat untuk saling berinteraksi. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun suatu rencana strategis (renstra) sistem informasi dan teknologi informasi (SI/TI) berbasis value bagi Pemda yang dapat digunakan sebagai acuan dalam pembuatan e-Government . Diharapkan dengan renstra ini pula, dpat digunakan untuk mendukung upaya Pemda dalam menggali sumber keuangannya khususnya peningkatan PAD. Penelitian ini sendiri dilakukan pada Pemda DKI dengan menggunakan metodologi renstra SI/TI berbasis value bisnis (Be Vissta Planning). Metodologi ini akan digunakan untuk menganalisis kondisi internal dan eksternal SI/TI dari Pemda DKI Jakarta. Berdasarkan kondisi organisasi tersebut, dibuat suatu rincian SI/TI berupa proyek SI/TI Pemda DKI. Kemudian dari rincian SI/TI tersebut dibuat daftar prioritas proyek SI/TI Pemda DKI. Kemudian dari rincian SI/TI tersebut dibuat daftar prioritas proyek SI/TI yang memberikan kontribusi terbesar terhadap peningkatan PAD. Hasil akhir dari renstra SI/TI ini dapat dijadikan sebagai model renstra SI/TI Pemda propinsi selain Jakarta.