Call Number | T-0498 (Softcopy T-0112) |
Collection Type | Tesis |
Title | Pemetaan dan Perbaikan proes Bisnis sistem Informasi Operasional di Industri Asuransi studi kasus:PT Jasa Raharja |
Author | Donny Koesprayitno; |
Publisher | Jakarta: Pascasarjana MTI UI, 2005 |
Subject | Information technology; infomation systems |
Location | FASILKOM-UI; |
Nomor Panggil | ID Koleksi | Status |
---|---|---|
T-0498 (Softcopy T-0112) | 05/10883 | TERSEDIA |
Keberadaan PT Jasa Raharja [Persero] tidak lain adalah mengemban tugas pemerintah yaitu memberikan jaminan sosial kepada masyarakat yang mengalami musibah kecelakaan dimana disebabkan oleh alat kendaraan bermotor umum atau akibat kecelakaan lalu lintas jalan. Dalam rangka untuk lebih meningkatkan pelayanan dan perlindungan yang memuaskan kepada masyarakat terutama para korban /ahli waris korban yang mengalami kecelakaan tersebut, maka penulis ingin mengadakan penelitian yang ditujukan pada proses bisnis Sistem Informasi Operasional di Industri Asuransi. Isu-isu yang terdapat dalam penelitian ini merupakan hal-hal yang terutama berkaitan dengan proses bisnis operasional sebuah Industri Asuransi, dan salah satu isunya adalah mengenai Pemetaan dan Perbaikan dari proses bisnis tersebut serta melakukan kajian apakah proses bsnis saat ini sudah efisien, kemudian dilanjutkan dengan melakukan perbaikan pada proses bisnis tersebut, metoda penelitian yang digunakan untuk meneliti Pemetaan dan Perbaikan dari proses bisnis tersebut menggunakan studi kasus dengan alat bantu. Dari hasil simulasi menggunakan alat bantu Pro Vision, terjadi peningkatan efisiensi waktu pada proses bisnis yang diperbaiki sebesar 48% dan efisiensi biaya 23 %.